Skip to main content
Panduan

Panduan bagi Pengguna Baru

Halo dan selamat datang di TikTok! Panduan ini untuk memberikan gambaran tentang TikTok dan banyaknya alat bantu dan kendali yang telah kami bangun di dalam produk ini untuk menjaga keamanan komunitas kami.

Apakah TikTok Itu?

TikTok adalah aplikasi video dalam format singkat. Ini adalah tempat untuk konten seru dan positif yang dibuat oleh orang-orang di seluruh dunia. Misi kami adalah menginspirasi kreativitas dan membawa kegembiraan.

Memulai

Memberikan tanggal lahir Anda

Untuk mendaftarkan diri Anda sebagai pengguna di TikTok, Anda harus memasukkan tanggal lahir Anda. Jika Anda memilih untuk membuat akun menggunakan platform lain, Anda juga akan diminta untuk memberikan tanggal lahir Anda kepada kami secara langsung. Informasi seperti tanggal lahir membantu kami untuk dapat membatasi akses pengguna ke fitur tertentu serta menyesuaikan iklan yang dapat dilihat oleh mereka secara akurat guna memastikan anggota komunitas memiliki pengalaman yang sesuai dengan usia mereka.

Privasi Anda

Saat Anda menggunakan TikTok, kami memproses informasi Anda untuk mendukung penggunaan dan fungsi platform ini. Kami juga menggunakan informasi ini untuk menjaga keamanan Anda dan orang lain. Anda dapat membaca Kebijakan Privasi kami untuk memahami jenis informasi yang kami kumpulkan tentang Anda dan cara kami menggunakan dan menjaganya. Kami berkomitmen untuk menghormati dan melindungi privasi Anda dan Anda dapat mengetahui lebih lanjut tentang praktik privasi kami dan pilihan Anda di sini.

Pedoman Komunitas

Memberikan lingkungan yang aman dan mendukung adalah prioritas utama kami. Kami yakin bahwa perasaan aman berperan penting dalam membantu orang-orang merasa nyaman saat mengekspresikan diri secara terbuka dan kreatif. Kami menghapus konten, termasuk video, audio, streaming langsung, gambar, komentar, dan teks yang melanggar Pedoman Komunitas kami, dan akun yang terlibat dalam pelanggaran berat atau berulang. Dalam keadaan tertentu, kami akan bergerak selangkah lebih maju dan melaporkan akun tersebut kepada otoritas hukum yang berwenang untuk menjaga keamanan komunitas kami.  Pedoman Komunitas kami berlaku pada setiap orang dan setiap hal yang dibagikan di TikTok.

Pokok TikTok

TikTok menawarkan rumah untuk ekspresi kreatif, tempat pengguna dapat menikmati berbagai video terbaik yang informatif, asli, dan menghibur – mulai dari tantangan menari, sinkronisasi bibir, tutorial buat sendiri (DIY), parodi bersejarah, sampai meme internet. Ketahui lebih lanjut tentang laman Untuk Anda, menjadi kreator, dan keamanan komunitas di TikTok.

Alat Bantu Keamanan & Privasi

Mendorong lingkungan TikTok yang positif tempat setiap orang merasa aman dan nyaman adalah prioritas utama kami. Pelajari lebih lanjut tentang alat bantu dan pengaturan yang kami investasikan untuk membantu Anda mengelola pengalaman TikTok Anda.

Lihat Alat Bantu


Sumber Daya

Untuk mengetahui praktik terbaik untuk privasi diri, keamanan akun, dan cara menjadi warga digital yang baik, kunjungi Portal Pengguna Muda. Di bawah ini Anda akan menemukan materi sumber tambahan dari Mitra Keamanan kami: